Presiden Jokowi Resmikan dan Jajal Sirkuit Mandalika

 Presiden Jokowi Resmikan dan Jajal Sirkuit Mandalika

Presiden Jokowi Keliling Sirkuit Mandalika

Presiden Joko Widodo meresmikan Sirkuit Internasional Jalan Raya Mandalika di Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat (NTB), Jumat (12/11/2021).

Akun Instagram World Superbike (WSBK) memamerkan momen Presiden Joko Widodo (Jokowi) saat meresmikan Sirkuit Internasional Jalan Raya Mandalika di Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat (NTB), Jumat (12/11).

Persmian ini menjadi momentum kesiapan Indonesia dalam melaksanakan ajang internasional, termasuk World Superbike dan MotoGP.

Sebelum meresmikan sirkuit, Presiden Jokowi berkesempatan menjajal langsung kualitas sirkuit. Jokowi dengan gagah mengendarai sepeda motor milik pribadinya, modifikasi dari Kawasaki W17. Meski tidak dengan kecepatan tinggi, namun Jokowi terlihat menikmati meski harus berhati-hati akibat hujan yang membasahi sirkuit.

“Saya kira banyak tikungan yang tajam sekali, di sini kan ada 17 titik tikungan yang saya kira semuanya sulit untuk saya. Kalau untuk pembalap mungkin enggak ada masalah, tapi untuk saya sangat sulit,” kata Jokowi selepas menjajal sirkuit.
Presiden Jokowi pada kesempatan yang sama memberi pesan kepada pengelola Sirkuit Mandalika supaya menerapkan protokol kesehatan dengan ketat dan bertanggungjawab selama pelaksanaan ajang internasional, utamanya ajang World Superbike (WSBK) tahun 2021 ini.

Presiden Jokowi mengharapkan kehadiran Sirkuit Mandalika dapat meningkatkan pertumbuhan ekonomi  di NTB. Perjelatan World Superbike dan MotoGP bisa memberi dampak signifikan bagi pertumbuhan ekonomi utamanya bagi warga Lombok.

Peresmian Sirkuit Mandalika dan aksi Presiden Jokowi menjajal sirkuit juga diunggah pada akun Instagram resmi World Superbike (WSBK).

Stella Pardede

Related post