Kadep Koinonia HKBP Membuka Acara Temu Ramah Lansia Se-HKBP

 Kadep Koinonia HKBP Membuka Acara Temu Ramah Lansia Se-HKBP

Acara Temu Ramah Lansia Se-HKBP

Kepala Departemen Koinonia HKBP Pdt. Dr. Deonal Sinaga membuka secara resmi pertamuan Persekutuan Lanjut Usia se-HKBP, Rabu (7/6/2023). Kegiatan yang menyegarkan, mencerahkan dan menguatkan para lansia dengan tajuk Temu Ramah Lansia se-HKBP Tahun 2023 berlangsung di Perkampungan Pemuda HKBP Jetun-Silangit, 7-10 Juni 2023. Temu ramah Lansia HKBP ini diikuti 79 orang pengurus  Lansia dari 20 Distrik se HKBP.

Kadep Membuka Acara Temu Ramah Lansia

Pertemuan para Pengurus Lansia se-HKBP ini diawali dengan ibadah yang dilayani oleh Praeses HKBP Distrik III Humbang Pdt. Daminna Lumbansiantar dan dibuka secara resmi oleh Kepala Departemen Koinonia HKBP Pdt. Dr. Deonal Sinaga didampingi Kepala Biro Ama dan Lansia HKBP Pdt. Herwin Simarmata dan Wakil Kepala Biro Gr. Pahot Sarumpaet.

KaDep Memberikan Sambutan dan Ceramah

Kadep Koinonia memberikan sambutan dan ceramah yang membangun semangat dan pengharapan bagi para pengurus Lansia. Pdt. Deonal Sinaga menguatkan mereka agar tetap melayani dengan Excellent meskipun sudah berusia lanjut. Pelayanan dengan keterbatasan fisik dan ruang gerak tidak menghalangi kaum lansia untuk membina persekutuan yang kokoh di HKBP. Membina persekutuan salah satunya dengan membangun kesehatian yang saling menopang di antara kaum Lansia seluruh HKBP.

Foto Bersama

Ephorus HKBP Pdt. Dr. Robinson Butarbutar berkesempatan memberi materi pembinaan bagi peserta melalui ruang virtual. Ephorus menyampaikan bimbingan dalam perjalanan menuju Pematang Siantar.

Related post