Ephorus Time di HKBP Distrik XX Kepulauan Riau

 Ephorus Time di HKBP Distrik XX Kepulauan Riau

Pdt. Dr. Robinson Butarbutar

HKBP Distrik XX Kepulauan Riau menggelar kegiatan diskusi pelayan penuh waktu, penatua, tokoh HKBP se-Distrik Kepulauan Riau bersama Ephorus HKBP Pdt. Dr. Robinson Butarbutar dalam tajuk Ephorus Time.

Kegiatan Ephorus Time berlangsung pada hari Selasa (14/6/2022), bertempat di gedung Gereja HKBP Batam Center Resort Batam Center, mulai pukul 18.00 WIB serta ditayangkan secara langsung melalui kanal Youtube HKBP Batam Center.

Rangkaian kegiatan Ephorus Time diawali dengan ibadah yang dilayani liturgis Pdt. Simon Perez Hutapea dan khotbah disampaikan Pdt. Manahan Tampubolon. Pada ibadah tersebut, jemaat yang hadir mengumpulkan persembahan untuk mendukung pelayanan misi di Pulau Rupat.

Ephorus time merupakan satu kesempatan bagi ephorus untuk menyampaikan pelayanan HKBP secara umum sekaligus berdiskusi bersama dan menerima pokok pikiran dari jemaat untuk mendukung pelayanan di HKBP menuju HKBP menjadi berkat bagi dunia sebagaimana visi HKBP.

Sesi Tanya Jawab Ephorus Time

Ephorus HKBP dalam pemaparannya menyampaikan berbagai capaian HKBP dalam pelayanannya menuju HKBP menjadi berkat. Ia juga menginformasikan langkah-langkah yang telah dan akan dilakukan HKBP sebagai implementasi rencana strategis (renstra HKBP) yang telah diputuskan di Sinode Godang diantaranya melalui penetapan orientasi pelayanan HKBP sejak 2021-2024 (Tahun Pemberdayaan, Tahun Kesehatian, Tahun Profesionalisme Penatalayanan dan Tahun Ekumenikal Inklusif) .

Kegiatan Ephorus Time juga diisi dengan diskusi dari peserta yang hadir yang secara langsung menyampaikan pertanyaan pada Ephorus HKBP dengan harapan pelayanan HKBP yang semakin baik di masa yang akan datang. Diskusi dimoderasi oleh Pdt. Marudut Simanjutak, Pendeta Resort HKBP Resort Batam Center.

Ephorus Menyematkan Ulos Kepada Jemaat

Di penghujung acara, Ephorus menyematkan ulos sekaligus mendoakan jemaat dan pelayan agar semakin teguh dan beriman dalam menjalani hidupnya.

Penyerahan Donasi Dana Pensiun HKBP

Pada kesempatan yang sama, Praeses HKBP Distrik XX Kepulauan Riau Pdt. Renova Sitorus didampingi pelayan penuh waktu memberikan donasi secara simbolis untuk membantu penyelesaian hutang dana pensiun HKBP sejumlah Rp. 47.377.000. Donasi tersebut diserahkan secara langsung melalui Ephorus HKBP.

Acara Ephorus Time diakhiri dengan ucapan terima kasih dari Praeses Renova Sitorus kepada Ephorus yang telah memberikan waktunya untuk berdiskusi bersama jemaat, tokoh dan pelayan HKBP di Distrik Kepri serta dilanjutkan dengan doa penutup.

Related post