HKBP Pasar Minggu Berikan Pelayanan Rohani Kepada Warga Binaan Lapas Narkotika Jakarta

 HKBP Pasar Minggu Berikan Pelayanan Rohani Kepada Warga Binaan Lapas Narkotika Jakarta

HKBP Pasar Minggu Berikan Pelayanan Rohani Kepada Warga Binaan Lapas Narkotika Jakarta

HKBP Pasar Minggu melalui Seksi Zending yang berada di bawah naungan Dewan Marturia mengadakan pelayanan kasih ke Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Narkotika Kelas IIA Jakarta, Selasa (29/8/2023).

Pelayanan kasih berupa ibadah bersama dengan warga binaan berlangsung aman dan tertib dipimpin Pendeta HKBP Resort Pasar Minggu Pdt. Sobok Simanjuntak didampingi pelayan lainnya yakni St. Serpitha Purba sebagai liturgis dan doa syafaat dibawakan Ev. Hebron Manalu.

Pdt. Sobok Simanjuntak (Pendeta HKBP Resort Pasar Minggu)

Ibadah yang berlangsung pada pukul 09.30 hingga 11.30 WIB diadakan di Gereja El Shaddai yang berada di kawasan Lapas Narkotika, Jalan Bekasi Timur Raya, Cipinang, Jakarta Timur.

Pendeta HKBP Resort Pasar Minggu Pdt. Sobok Simanjuntak melalui khotbahnya menyemangati para warga binaan agar tetap teguh dan tahan uji dalam menghadapi setiap pergumulan, ujian bahkan cobaan di tengah hidupnya.

Doa Syafaat

Ia menyampaikan khotbah tersebut sesuai dengan tema “Tahan dalam pencobaan” berdasarkan Yakobus 1:12 yang berbunyi “Berbahagialah orang yang bertahan dalam pencobaan, sebab apabila ia sudah tahan uji, ia akan menerima mahkota kehidupan yang dijanjikan Allah kepada barangsiapa yang mengasihi Dia”.

Ibadah

“Kiranya iman kita semakin tajam dan semakin tegih dalam menjalani proses hidup ini dengan tetap mengandalkan Tuhan yang setia menyertai orang-orang yang percaya kepada-Nya,” pesan Pdt. Sobok Simanjuntak.

Pelayanan Tim Zending dari HKBP Pasar Minggu ini turut didampingi Tim Evangelis HKBP Distrik VIII DKI Jakarta.

Persiapan Ibadah

Related post