Peresmian HKBP Resort Simalingkar B

 Peresmian HKBP Resort Simalingkar B

Praeses Pdt. Henri Napitupulu, Pdt. Timbul Hutahaean, Pdt. Lidya Theresia Butarbutar

Praeses HKBP Distrik X Medan Aceh Pdt. Henri Napitupulu, M.Th melayani ibadah Minggu sekaligus memimpin acara peresmian persiapan Resort Simalingkar B menjadi Resort Penuh di HKBP.

Peresmian HKBP Resort Simalingkar B berlangsung dalam Kebaktian Minggu Advent II (05/12/2021) bertempat di Gedung Gereja HKBP Simalingkar B, mulai pukul 09.00 WIB.

Rangkaian acara diawali dengan prosesi Praeses, Pendeta, Parhalado serta Panitia yang berangkat dari rumah Keluarga Dr. M. Pane, SH, MH Ketua Panitia Peresmian Resort menuju Gedung Gereja. Setibanya di halaman gereja, diadakan pengalungan bunga, pembukaan selubung plakat Resort, penandatanganan prasasti peresmian resort serta pelepasan balon.

Dr. M. Pane, SH, MH Ketua Panitia Peresmian Resort

Praeses Pdt. Henri Napitupulu dalam khotbah merefleksikan makna topik Minggu “Bertobatlah, Persiapkan Jalan Bagi Tuhan” berdasarkan Lukas 3:1-6. Dalam khotbahnya Praeses mengajak seluruh jemaat membaharui diri untuk menyongsong kedatangan Tuhan kedua kali.

Usai acara peresmian resort, Praeses HKBP Distrik  X Medan Aceh Pdt. Henri Napitupulu melantik Pdt. Lidya Theresia Butarbutar menjadi Pendeta Resort Simalingkar B. Sebelum pelantikan Sekretaris Distrik Pdt. Indra Hutauruk membacakan SK Pimpinan HKBP terkait penetapan Pendeta Resort Simalingkar B.

Praeses HKBP Distrik  X Medan Aceh Pdt. Henri Napitupulu melantik Pdt. Lidya Theresia Butarbutar menjadi Pendeta Resort Simalingkar B

HKBP Resort Simalingkar B dimandirikan dari Resort Simalingkar dan menjadi resort ke-69 di wilayah pelayanan HKBP Distrik X Medan Aceh. Gereja yang masuk dalam pelayanan resort baru ini adalah HKBP Pardomuan sebagai jemaat induk atau sabungan dan HKBP Ruth sebagai jemaat cabang atau pagaran.

HKBP Resort Simalingkar B sebelumnya diresmikan menjadi persiapan resort pada Minggu 6 September 2020.

Ressort ini memiliki jumlah jemaat 490 Kepala Keluarga dan dilayani 29 orang sintua di jemaat HKBP Pardomuan (sabungan) dan 8 orang sintua di HKBP Ruth (pagaran), HKBP Persiapan Resort Simalingkar B dalam kesatuan hati mempersiapkan seluruh persyaratan untuk mendirikan resort baru dengan waktu kurang lebih satu tahun.

Pdt. Lidya Theresia Butarbutar selaku pendeta resort yang pertama di Resort Simalingkar B mengucapkan terimakasih kepada kerja keras panitia peresmian resort yang tiada lelah dalam mempersiapkan seluruh rangkaian acara. Panitia yang dilantik pada Minggu (14/11/2021) berjuang untuk mempersiapkan acara peresmian dengan waktu kurang lebih 3 Minggu.

Acara peresmian resort Simalingkar B turut dihadiri Pendeta HKBP Resort Simalingkar Pdt. Timbul Hutahaean.

Badia Hutagalung

Related post