Pdt. Frengki Napitupulu Menjadi Narasumber Pada Seminar Moderasi Beragama Kanwil Kemenag DKI Jakarta

 Pdt. Frengki Napitupulu Menjadi Narasumber Pada Seminar Moderasi Beragama Kanwil Kemenag DKI Jakarta

Pemimpin Umum New Kairos TV dan newkairos.co Pdt. Dr. Frengki Napitupulu menjadi narasumber pada Kegiatan Pembinaan Lembaga Keagamaan Kristen dalam Moderasi Beragama Provinsi DKI Jakarta.  Kegiatan yang diselenggarakan oleh Bimas Kristen Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi DKI Jakarta, Jumat (28/4/2023) bertempat di Cililitan Jakarta Timur.

Acara yang dihadiri para pimpinan gereja lintas denominasi juga menghadirkan narasumber Tenaga Ahli BPIP Pdt. Martin Lukito Sinaga yang memetakan kondisi keberagamaan di Indonesia, tantangan, serta upaya mengimplementasikan moderasi beragama yang relevan.

Kegiatan Pembinaan Lembaga Keagamaan Kristen dalam Moderasi Beragama Provinsi DKI Jakarta

Pdt. Frengki Napitupulu dalam sessi bertajuk Moderasi Beragama dalam Dimensi Rekognisi menyampaikan bahwa membangun pribadi yang moderat mesti diawali dari kemampuan memahami dan menyadari keberadaannya sebagai anak-anak yang lahir dari rahim Ibu Pertiwi Indonesia.

“Moderasi beragama berhasil jika semua mengaku lahir dari rahim yang sama,” kata Pdt. Frengki di hadapan peserta yang diantaranya hadir para pimpinan gereja di lembaga keagamaan lintas denominasi seperti PGIW DKI Jakarta, Pengurus Harian PGLII, Dewan Pantekosta, Ortodoks, dan lain sebagainya.

Kegiatan diselenggarakan oleh Bimas Kristen Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi DKI Jakarta

Kegiatan yang merupakan salah satu program unggulan Bimas Kristen Kanwil Provinsi DKI Jakarta ini juga diisi dengan perpisahan Pembimas Lisa Mulyati yang memasuki masa pensiun. Rangkaian kegiatan diakhiri dengan sambutan dan kata penutup Kepala Kanwil Kemenag Provinsi DKI Jakarta H. Cecep Khairul Anwar.

Related post