Melalui Natal Kaum Ama HKBP Pasar Rebo Bangkit Menjadi Penggerak. Pdt. Frengki Napitupulu: “Hidupilah Keimamanmu!”

 Melalui Natal Kaum Ama HKBP Pasar Rebo Bangkit Menjadi Penggerak. Pdt. Frengki Napitupulu: “Hidupilah Keimamanmu!”

Natal Punguan Ama HKBP Pasar Rebo

Persekutuan Kaum Bapa atau Ama HKBP Pasar Rebo mengadakan perayaan Natal bersama sekaligus parheheon atau kebangkitan kaum bapak. Perayaan berlangsung pada Hari Sabtu (9/12/2022) mulai pukul 17.30 WIB bertempat di Gedung Gereja HKBP Pasar Rebo Jakarta Timur.

Pemimpin Umum New Kairos HKBP Distrik VIII DKI Jakarta Pdt. Dr. Frengki Napitupulu

Perayaan Natal mengusung Tema Natal 2022 “…maka pulanglah mereka ke negerinya melalui jalan lain” (Matius 2:12) dan Sub Tema: Semangat parheheon dan Natal Ama menjadikan ama sebagai penggerak keluarga yang aktif, kreatif dan inovatif dalam mendukung kesehatian pelayanan dan program HKBP Pasar Rebo.

Kata Sambutan

Dipandu MC Wilfrid Siregar, ibadah dan perayaan dilayani Liturgis St. Henry Sihombing diisi dengan liturgi kontekstual dan variatif berbahasa Batak oleh para kaum bapak yang penuh semangat tampil dan berkreasi. Rangkaian liturgi yang ditampilkan terdiri dari 8 liturgi, termasuk liturgi profesi yang ditampilkan secara teaterikal dipandu St. H. Eric Situmorang.

Penyalaan Lilin

Pada bagian liturgi kelahiran Yesus diadakan penyalaan lilin yang menambah kehikmatan ibadah. Penyalaan lilin oleh Pengkhotbah Pdt. Dr. Frengki Napitupulu, Ketua Panitia Robert Manurung, Ketua Seksi Ama Sumurung Nainggolan, perwakilan parhalado St. B. Panjaitan, perwakilan jemaat perempuan Ny. St. S. Saragih br. Tarigan, mewakili jemaat ama TP. Sitorus, dan mewakili anak-anak jemaat Bella Silalahi.

Koor Ama

Pemimpin Umum New Kairos HKBP Distrik VIII DKI Jakarta Pdt. Dr. Frengki Napitupulu dalam khotbah mengaplikasikan tema Natal dengan mengajak kaum bapak agar kembali menghidupi panggilannya sebagai imam.

Liturgi Natal

“Fungsi utama imam adalah menghubungkan umat kepada Tuhan dan Tuhan kepada umat,” kata Pdt. Frengki dalam khotbahnya.

Ia juga menyampaikan bahwa melalui perayaan Natal ini kaum bapak HKBP Pasar Rebo bangkit menjadi penggerak dalam segala lini dan dimensi kehidupannya sebagai bagian dari penghayatannya akan panggilannya sebagai imam.

“Hidupilah keimamanmu!” pungkas Pdt. Frengki.

Liturgi Profesi

Perayaan Natal yang dikemas dengan sederhana diisi dengan persembahan pujian dari Punguan Lansia, Punguan Parompuan, Punguan Remaja, Punguan Naposobulung, Punguan Ama.

Seusai ibadah, acara berlanjut dengan kata sambutan Ketua Panitia Robert Manurung, Ketua Seksi Ama Sumurung Nainggolan, Mewakili Ruas Efendi Sirait, dan Dewan Koinonia St. B. Panjaitan.

Pembagian Bingkisan Natal

Kemeriahan acara semakin bertambah dengan penampilan lagu dan pujian secara spontan dari jemaat yang hadir. Perayaan Natal ditutup dengan pemberian bingkisan bagi para pelayan, perwakilan kategorial, dan jemaat.

Perayaan Natal dihadiri Pdt. Aris Muller Manurung dan Pdt. Novita br. Simanjuntak pendeta fungsional HKBP Pasar Rebo dan parhalado lainnya.

Liturgis St. Henry Sihombing
Suasana Natal Ama Distrik

Related post