HKBP Distrik Borneo Gelar Pelatihan Penginjilan Bagi Guru Sekolah Minggu

 HKBP Distrik Borneo Gelar Pelatihan Penginjilan Bagi Guru Sekolah Minggu

HKBP Distrik Borneo Gelar Pelatihan Penginjilan Bagi Guru Sekolah Minggu

HKBP Distrik XXVII Borneo menggelar pelatihan penginjilan anak untuk Guru Sekolah Minggu (GSM) se-Distrik. Pelatihan berlangsung selama 5 hari, Minggu-Kamis, 23-27 April 2023 bertempat di Hotel Horison Sagita Balikpapan.

Rangkaian kegiatan pelatihan penginjilan anak ini dibuka secara resmi oleh Praeses HKBP Distrik XXVII Borneo Pdt. Mangido Tua Pandiangan di tengah ibadah pembukaan yang dilayani Pdt. Pansur Sijabat (Pendeta HKBP Resort Kalimantan Timur).

Pelatihan Penginjilan Anak

Pelatihan merupakan bagian dari program pelayanan Distrik Borneo untuk memperlengkapi para GSM untuk semakin profesional dalam menunaikan tugas pelayanannya, khususnya dalam memberitakan injil kepada anak.

Panitia pelaksana yang diketuai Pdt. Mauli Aritonang (Pendeta HKBP Resort Balikpapan Utara) menghadirkan narasumber Simon Dan Yosephien Siahaan beserta  tim dari Evangelism Explosion Indonesia (EE Indonesia).

Para GSM Diajar Dan Dibimbing Untuk Menceritakan Dan Mengajarkan Injil Secara Menarik

Pelatihan yang diikuti 50 orang GSM dari gereja-gereja wilayah pelayanan Distrik Borneo dibekali dan dilatih dengan materi penginjian anak, untuk membawa anak-anak sekolah minggu semakin mengenal Yesus sekaligus menjadikan mereka menjadi saksi Kristus.

Melalui pelatihan, para GSM diajar dan dibimbing untuk menceritakan dan mengajarkan Injil kepada anak secara sistematis, praktis dan menarik. Pelatihan juga menjadi kesempatan untuk memperlengkapi anak untuk dapat menceritakan Injil sebagaimana Markus 10:14 mengatakan “Biarkan anak-anak itu datang kepada-Ku, jangan menghalang-halangi mereka, sebab orang-orang yang seperti itulah yang empunya Kerajaan Allah”.

Usai mendengarkan pengajaran dari tim pelatih, para GSM juga diminta untuk secara langsung mengadakan simulasi pemberitaan injil melalui praktek mengajar.

Pelatihan Merupakan Bagian Dari Program Pelayanan Distrik Borneo

Melalui kegiatan tersebut, Praeses Borneo berharap akan terwujud pelayanan pemberitaan Injil yang berkelanjutan, dimana para GSM yang telah diperlengkapi untuk memberitakan Injil, ke depan akan bergerak dan melayani untuk memperlengkapi anak juga untuk dapat memberitakan Injil.

Ia juga menyampaikan bahwa usai mengikuti pelatihan, para GSM akan berangkat dengan sukacita menuju pelayanannya masing-masing dengan tugas baru, yakni memperlengkapi anak-anak sekolah minggu dengan materi yang telah didapatkan dalam pelatihan.

Related post