Untuk Pertama Kalinya, Festival Musik Coachella Bisa Ditonton via YouTube

 Untuk Pertama Kalinya, Festival Musik Coachella Bisa Ditonton via YouTube

Ilustrasi Coachella

Coachella adalah festival musik dan seni tahunan yang diselenggarakan di Empire Polo Club di Indio, California, tepatnya terletak di Inland Empire, Coachella Valley di Gurun Colorado. Festival ini disebut juga dengan Coachella Valley Music and Arts Festival atau Coachella atau Festival Coachella.

Ada yang beda dari tahun-tahun sebelumnya yaitu untuk pertama kalinya festival musik itu akan dapat disaksikan langsung via live streaming di YouTube. Hal ini akan menjadi sejarah baru bagi festival musik Coachella pada tahun ini.

Tidak tanggung-tanggung, para fans akan dapat menikmati semua penampilan dari enam panggung ada di Coachella.

Adapun kabar penayangan live streaming dari festival musik tahunan terbesar di AS yang digelar di Empire Polo Club, Indio, California disampaikan langsung oleh YouTube.

Nantinya selain live streaming pertunjukan, kanal YouTube Coachella juga akan menjual official merchandise.

Rencananya adapula konten live dengan artis, kreator dan fans di YouTube Shorts.

FYI, siaran live streaming pertama akan digelar pada

hari Jumat (14/4/2023) pukul 19.00 ET atau Sabtu (15/4/2023) pukul 06.00 WIB dan berlangsung hingga Minggu (16/4/2023) malam ET atau Senin (17/4/2023) pagi WIB.

Sementara itu, pekan kedua akan dimulai pada waktu yang sama di hari Jumat (21/4/2023) dan berakhir pada hari Minggu (23/4/2023) ET.

Coachella 2023

Related post